13 TIPS DAN TRIK YANG HARUS ANDA TERAPKAN DIRUMAH.

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
Sahabat blog ASPS (Alquran sunnah pemahaman sahabat) yang berbahagia. dalam kehidupan sehari-hari terkadang kita menjumpai berbagai macam hal yang mungkin membuat kita jadi tidak nyaman bahkan jengkel melihatnya, contohnya tataan sepatu yang terlihat berantakan, sikat gigi dikamar mandi berserakan dll. Daerisinilah penulis berpikir sejenak untuk membantu anda menghilangkan keadaan tersebut. 

Saya menulis blog ini malam Senin 7 Oktober 2018. malam ini saya mau berbagi banyak tips yang semoga bisa bermanfaat bagi anda semua.

TIPS DSN TRIK BAGIAN 1:

1. menata sepatu dengan gantungan baju.


  Gantungan baju tidak hanya berfungsi sebagai alat untuk menggantungkan baju, tapi kalau anda mau berkreasi maka anda bisa menggunakanya untuk menggantung sepatu, seperti yang anda lihat pada gambar di samping ini.






2. merapikan kaos kaki singel dengan jepitan.


     Sahabat semuanya kalau kita perhatikan biasanya jepitan digunakan untuk merapikan atau menjaga pakaian ketika dijemur atau digantung dengan hanger supaya tidak lepas atau jatuh, namun tidak sebatas itu fungsi dari jepitan Anda bisa lihat jepitan juga bisa kita jadikan berfungsi untuk merapikan kaos kaki yang single dengan cara menempelkan jepitan tersebut pada papan atau dinding yang sudah dihias. seperti gambar di atas.




3. Plastik penyimpan serbaguna.


     kalau yang satu ini berguna untuk menyimpan barang-barang kecil seperti uang, headset, gelang dan lain-lain. cara membuatnya Anda belah dua plastik tersebut kemudian tutupnya Anda biarkan. cara pemakaiannya plastik dibuka dan dikunci dengan tutupnya. mudah bukan!?







4. Penahan gulungan benang.

     kalau yang ini terbuat dari botol bekas yang dipotong separuhnya dan disisakan separuhnya dengan melubangi sisa potongan dan memasukan leher botol pada lubang tersebut. fungsinya untuk mengulurkan atau menjadikan penahan gulungan benang ketika benang diulur maka tidak pergi kemana-mana.hehe, emangnya benang bisa lari ya.kwkwk




5. Tabung tempat tisu.


     Tabung tisue terbuat dari bekas tempat cemilan keripik, dibuat dengan cara melubangi bagian samping bawah berbentuk separuh lingkaran dan sisi tabung dilapisi kertas yang sesuai dengan keinginan anda..jangan lupa tisu yang ditaruh harus berbentuk keripik juga ya.haha





6. Gantungan spon pencuci piring.


    Gantungan spon terbuat dari bekas botol plastik sampo yang dipotong bagian leher dan dibelah seperti pada gambar disamping. ini bisa digunakan untuk menaruh barang-barang yang masih meneteskan air sehingga cepat kering dan tidak mudah bau.




7. Menghilangkan tinta permanen pada pakaian.


    Berikutnya membersihkan tinta permanen yang lengket pada pakaian caranya dengan menuangkan serbuk soda dan Lemon juice pada tinta tersebut kemudian digosok dengan sikat.






8. Menghilangkan tinta permanen pada meja kayu/triplek.

Cara yang bisa anda gunakan untuk menghilangkan tinta permanen pada meja atau pada kayu yaitu dengan cara mengusapkan alkohol pada tinta tersebut dengan menggunakan kapas.






9. Menghilangkan tinta permanen pad keramik.

     Menghapus tinta permanen pada  pada keramik atau kaca tidaklah mudah jikalau anda tidak mengetahui caranya. menghapus tinta permanen pada keramik dengan menggunakan pasta gigi adalah cara yang paling tepat untuk anda gunakan, dengan cara ini anda bisa menghilangkan tinta permanen yang melekat pada keramik ataupun kaca. gosok gosok ya.hehe




10. Menghilangkan tinta permanen dengan tinta non permanen.



    Cara yang satu ini mudah sekali Anda lakukan untuk menghapus tinta permanent pada papan tulis. jika anda terlanjur menulis dengan tinta permanent maka anda bisa menghapusnya dengan spidol yang non permanen dengan cara menulis ulang atau menindih tulisan tersebut dengan spidol yang non permanent, kemudian hapuslah dengan penghapus. hihi


11. Membuat Tripod Mini.

     Biasanya kalau anda ingin nonton TV dengan handphone biasanya dengan mode landscape namun kalau mengandalkan tangan maka bisa jadi tangan anda tidak kuat menahan lama sehingga anda butuh tripod untuk memberdirikan handphone anda. Tahukah Anda bahwasanya klip kertas yang biasa digunakan untuk menjepit kertas bisa dimanfaatkan untuk membuat tripod mini buat handphone anda dengan cara menarik ujung klip sehingga berbentuk siku-siku. jadi deeh.

12. Membuat hiasan jam dinding.

  Tidak pada umumnya seseorang menggunakan sendok makan ataupun garpu untuk menghias. tapi seseorang yang punya keterampilan dalam menghias, di sini Anda bisa lihat bahwa sendok plastik dan garpu yang warna-warni bisa digunakan untuk menghiasi jam dinding dengan cara merekatkan garpu dan sendok makan pada bagian belakang lingkaran jam dinding dengan lem tembak. dooor..dicoba ya teman-teman.!


13. Menaruh cadangan air toilet.

     Mungkin anda tidak pernah berpikir kalau bisa saja air yang ada pada toilet Anda bisa saja tidak mengalir disaat anda membutuhkannya sehingga dalam hal ini untuk menghindari hal-hal yang diluar dugaan anda, bisa anda siasati dengan menaruh satu botol air di dalam tabung toilet Anda seperti gambar di atas. sedia payung sebelum hujan sedia air sebelum kehabisan.



    Demikianlah tips dan trik yang dapat saya bagikan pada malam hari ini semoga teman-teman semuanya bisa mengambil manfaat dalam tulisan Ini jangan lupa kalau memang tulisan ini kurang berkenan dihati saya mohon maaf. saya harap teman-teman bisa berkomentar dan menjelaskan hal-hal yang kurang berkenan dalam tulisan Ini demi membangun tulisan ini dan bermanfaat bagi semua.. sampai jumpa pada tips dan trik berikutnya...

0 komentar:

Post a Comment

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com